Berita Regional

Bupati Konsel Tegaskan Netralitas ASN Pilkada 2024

Bupati Konawe Selatan (Konsel) Surunuddin Dangga menegaskan, kewajiban netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tidak memihak pada salah satu pasangan calon (Paslon).

Hal tersebut terus digaungkan agar nantinya pada pelaksaanan Pilkada 27 November 2024, berjalan dengan baik tanpa hambatan serta bersih dari tindakan pelanggaran.

Bupati Surunuddin juga menegaskan janji jabatan dari tim sukses bukanlah alasan bagi ASN untuk terlibat dalam politik praktis. Karier ASN akan tetap berkembang sesuai mekanisme yang diatur undang-undang, termasuk melalui asesmen atau job fit, tanpa perlu mencari dukungan politik.

“PNS harus menegakkan netralitas selama Pilkada, karena jabatan atau karier yang baik diperoleh melalui mekanisme yang jelas, bukan melalui politik praktis,” pungkas Bupati Surunuddin. (bsnn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button