Berita Regional

Gubernur ASR Alihkan Rp 22 Milyar Untuk MBG

Sebanyak Rp 22 miliar sisa anggaran makan bergizi gratis (MBG) di Sulawesi Tenggara (Sultra) dialihkan ke pembangunan fasilitas sekolah oleh Gubernur, Andi Sumangrukka (ASR), Sabtu (8/3/2025).

ASR berkomitmen memperbaiki sumber daya manusia (SDM) dengan meningkatkan kualitas pendidikan melalui perbaikan fasilitas sekolah di Sultra.

“Ada dana yang masih tersisa untuk makan gratis, kalau saya tidak salah sebesar Rp 22 miliar, nanti itu akan kita manfaatkan untuk membangun atau memperbaiki sekolah-sekolah yang ada,” kata ASR.

Terkait hal tersebut, ASR diperintahkan oleh Presiden Prabowo Subianto karena anggaran makan bergizi gratis telah cukup sehingga dialokasikan pada pembuangan fasilitas pendidikan.

“Ada anggaran yang tadi kita siapkan untuk makan bergizi gratis, tapi Pak Prabowo mengatakan ya sudah, karena itu sudah cukup maka kita akan manfaatkan untuk memperbaiki fasilitas pendidikan terutama sekolah-sekolah,” ungkap ASR.

Selain itu, ASR juga mengingatkan kepada para kepala sekolah untuk menjaga kebersihan sekolah terutama WC karena Presiden Prabowo akan turun langsung mengecek terkait hal tersebut.

“Saya ingin nyampaikan manakala nanti Pak Prabowo datang di sini, nanti beliau akan ngecek di toilet, maka toiletnya nanti harus bagus,” tegas ASR. (bsnn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button