Politik

Masyarakat Wajib tahu Kinerja para Wakilnya di DPRD

Survey Kepuasaan Publik CRC terhadap kinerja DPRD Kota Makassar

Campaign Research Consulting (CRC) pimpinan Herman Heizer merilis hasil surveinya yang merekam kepuasan publik terhadap kinerja Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Makasar Masa Bhakti 2019-2024.Presentase hasil survei CRC itu disampaikan melalui diskusi publik yang diadakan oleh Sekretariat DPRD Makassar di Hotel Claro, Jalan AP Pettarani, Makassar, Senin (26/12/2022).

Herman Heizer melalui diskusi publik itu mengungkapkan hasil survei CRC, bahwa kepuasan masyarakat terhadap kinerja anggota DPRD Kota Makassar mencapai angka 56,5 persen.Terkait fungsi legislasi anggota DPRD Kota Makassar terhadap kepuasan masyarakat, berada di angka 45,3 persen, fungsi anggaran yang puas berada diangka 42,3 persen. Sementara, fungsi pengawasan yang puas diangka 46,0 persen.

“Sejalan dengan rata-rata dari kinerja berdasarkan fungsi legislasi, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan yang dijalankan DPRD juga dinilai sudah cukup baik,” ujarnya.Di samping itu, intensitas anggota DPRD Kota Makassar dalam mengunjungi daerah pemilihan dan menemui konstituen, kata Herman, publik cenderung kurang puas.

“Kalau kepuasan masyarakat pada saat anggota dewan turun ke dapil (daerah pemilihan) itu, masih kurang berada di angka lebih dari 40 persen sedangkan yang merasa puas belum mencapai 40 persen,” ungkapnya.

Diskusi ini juga dirangkaikan dengan peluncuran buku profil anggota DPRD Kota Makassar yang ditulis wartawan senior Sulsel, Mulawarman.Selain itu, Herman juga menjelaskan, untuk kinerja Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo, 50,8 Persen masyarakat merasa puas, kemudian 18,8 Persen tidak puas, 25,3 Persen tidak tahu, 1,8 persen sangat tidak puas, dan 3,5 persen sangat puas.

Menurut Herman, survey CRC ini dilakukan secara serentak pada Desember 2022 dengan 400 responden yang tersebar di 15 kecamatan.“Responden dipilih secara acak dengan multistage random sampling dengan toleransi kesalahan 4,9 persen,” tuturnya.Acara ini juga dihadiri sejumlah anggota dewan dan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo, mengatakan, kinerja anggota dewan mesti disampaikan kepada masyarakat.“Masyarakat wajib tahu kinerja para wakilnya di DPRD, terutama dalam melaksanakan fungsi legislasi, penganggaran dan pengawasan,” ujar Rudianto.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button