Opini

Routa Wilayah Terpencil, Sentuhan Digitalisasi Memajukan Pembangunan Konawe

Disudut utara zona wilayah Kabupaten Konawe, Routa salah satu Kecamatan yang berjarak ratusan kilometer dari Kota Unaaha merupakan wilayah potensi ekonomi masa depan Konawe.

Walaupun relatif baru dikenal oleh masyarakat Indonesia dengan kehadiran Indonesia Konawe Industry Park (IKIP), sebuah investasi kawasan industri pertambangan disektor hilirisasi mineral nikel oleh PT. Sulawesi Cahaya Mineral, Korporasi group tambang besar di Indonesia.

Harapan majunya wilayah desa dan kecamatan di Routa adalah sebuah harapan majunya pembangunan daerah sebagai babak baru bangkitnya ekonomi masyarakat untuk sebuah taraf kesejahteraan.

Harapan ini tentu nya beriringan dengan kebangkitan UMKM di desa dan tercipta nya lapangan kerja baru untuk masyarakat yang ingin adanya perubahan kesejahteraan taraf hidup.

Potensi inilah yang menjadi titik perhatian dari Tokoh Pejuang Kemanusiaan dan Buruh di Konawe, Kasman, Senin, 26/6/2023, kepada awak media menuturkan “Sudah saatnya pengejawantahan kebangkitan pembangunan di berbagai bidang di Konawe secara umum dan Routa secara khusus sebagai wilayah kecamatan diberikan perhatian khusus untuk kemajuan, termasuk upaya literasi digital masyarakat dengan tidak meninggalkan kearifan lokal dan budaya itu sendiri”, Sebutnya.

Hal yang mendasar tentunya sentuhan kebijaksanaan infrastruktur dibarengi IPTEK untuk memberikan efek kemajuan pembangunan itu sendiri.

Kolaborasi serta keterpaduan dalam memajukan daerah diperlukan semua pihak tentunya dengan pencerahan baru memberikan nilai kemanusiaan dalam setiap program kemajuan itu sendiri, yang disadari kadang terabaikan oleh sebuah akselerasi pembangunan.

Padahal kata kunci pembangunan daerah, adalah keterpaduan semua pihak untuk menjalankan pembangunan untuk bangkit nya ekonomi masyarakat di wilayah yang sudah dikenal memiliki potensi SDA untuk bermanfaat bagi pembangunan daerah dengan sentuhan digitalisasi.

“Dimasa depan tentunya diharapkan lahirnya harmonisasi antara kehidupan ekonomi masyarakat dan industri hilir pertambangan yang akan berjalan di wilayah Routa, Konawe” pungkas Kasman Caleg PKB untuk DPRD Sulawesi Tenggara tahun 2024 daerah pemilihan Konawe, Konawe Utara dan Konawe Kepulauan. (**)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button