Berita Nasional

Dr. Syamsir Nur, SE MSi. Ditunjuk Kembali Jadi Local Expert Kementerian Keuangan Republik Indonesia di Sulawesi Tenggara.

Regional Chief Economist 2023, Dr. Syamsir Nur, SE MSi. kembali diamanatkan sebagai expert lokal Kementerian Keuangan Republik Indonesia di Sulawesi Tenggara. Ketua Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Kendari yang juga akademisi di Fakultas Ekonomi Universitas Haluoleo ini dianggap memiliki kapasitas untuk memberikan masukan dan pertimbangan terkait persoalan ekonomi dan kebijakan fiskal di Indonesia untuk wilayah kerjanya di Sulawesi Tenggara.

Sabtu 8 Juli 2023, berdasarkan info yang diterima BSNN atas salinan Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 236 Tahun 2023 tentang penetapan regional expert dan local expert ekonomi dan fiskal tahun Anggaran 2023.

Dalam surat keputusan tersebut menyebutkan, tugas dari Local Expert sebagai berikut: menghadiri berbagai kegiatan RCE dan kegiatan kewilayahan lainnya ketika dibutuhkan, termasuk kegiatan Forum Koordinasi Pengelolaan Keuangan Negara; memberikan masukan/pandangan/insight dalam berbagai kegiatan RCE; memberika bimbingan/asistensi dalam penyusunan laporan/kajian RCE; meningkatkan kapasitas sumber daya manusia Kementerian Keuangan dalam rangka peningkatan kualitas implementasi RCE; melakukan kajian bersama tim RCE (joint research); menyosialisasikan kebijakan fiskal/ekonomi pemerintah; dan mengembangkan kurikulum/bahan ajar kebijakan makro dan fiskal pemerintah serta APBN/APBD. (bsnn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button